Tuesday, April 18, 2017

Fakta tentang Lalat yang mengejutkan




     Lalat,mungkin kita sudah tak asing dengan hewan yang satu ini. Hewan ini sering di anggap menjijikan bagi manusia karena sering hinggap ditempat yang kotor dan bau.
     
     
     Lalat dianggap membawa virus dan kuman. Maka dari itu banyak orang menganggapnya jijik. Tapi, siapa sangka dibalik kejelekannya itu , Lalat juga memiliki manfaat yang luar biasa serta mengejutkan.
Didalam hadistnya Rasulullah SAW bersabda: "Apabila seekor lalat masuk ke dalam salah satu minuman dari kalian maka celupkanlah ia, kemudian angkat dan buanglah lalatnya sebab pada salah satu sayapnya ada penyakit dan pada sayap lainnya ada obatnya." [HR. Bukhari, Ahmad, Abu Daud dan Ibnu Majah]
     
     Dalam hadist tersebut, banyak orang yang mempermasalahkan dan meragukan dengan adanya hadist tersebut.

     Mereka berfikir, mana mungkin seekor lalat yang hinggap ditempat kotor dan bau dapat menyembuhkan penyakit ?

     Tapi, seiring berjalannya waktu hadist tersebut akhirnya tak terbantah. Prof. Dr. Abdul Majid Az-Zindani ketua peneliti kajian Al-Qur'an dan As-Sunnah mengatakan bahwa pada sayap kiri lalat terdapat berbagai macam virus yang mematikan. Para peneliti tersebut berusaha mematikan virus-virus tersebut secara konvensional tapi tidak berhasil.

Namun ketika mereka memasukkan sayap kanan lalat, secara otomatis mereka melihat perubahan secara signifikan. Dan hasilnya, seluruh virus yang dibawa oleh sayap kiri mati dan musnah akibat obat yang dibawa oleh sayap kanan.

No comments:

Post a Comment